[Suakaonline] - Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), Fakultas Tarbiyah dan Keguruan menggelar pentas seni di gedung
Senbik Jl. Soekarno Hatta No. 729 C Kota Bandung. Dalam rangka untuk
memenuhi tugas ujian akhir semester ganjil tahun akademik 2013-2014.
Pentas
seni ini diisi oleh tiga angkatan jurusan PGMI, semester III
menampilkan musik angklung, semester V menampilkan tari dan drama serta
semester VII yang turut serta memeriahkan acara ini.
Siti
Aisyah selaku Dosen mata kuliah seni musik dan tari drama mengatakan
“Acara ini bertujuan untuk memotivasi dan memancing kreatifitas
mahasiswa,” ujarnya kamis (19/12).
“Dengan
adanya acara ini saya berharap mereka bisa berperan aktif dan inovatif
untuk mengimplementasikan ilmu yang didapatkan ke kehidupannya kelak,”
tambah siti.
Iin Indriawati mahasiswa jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) menyebutkan “Acara ini cukup meriah, semakin sini progress yang dilakukan dosen matakuliah seni musik dan tari drama semakin beda dengan tahun-tahun sebelumnya,” ujarnya kamis (19/12).
“Selain itu saya bangga dengan acara ini pasalnya acara ini diadakan diluar lingkungan kampus UIN SGD Bandung,” pungkasnya.